rensingbat.desa.id - Dalam rangka menuntaskan pemberian Vaksin Covid-19 di desa Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat, Pemerintah desa Rensing Bat bekerjasama dengan Puskesmas Rensing hari ini Sabtu, 12/03/2022 menggelar Vaksinasi untuk dosis 1, 2 dan 3 jenis Faizer yang bertempat di Kantor Desa Rensing Bat.
Kegiatan dihadiri Kepala Desa Rensing Bat, Babinkamtibmas, Babinsa, kepala-kepala wilayah, Kepala Puskesmas, Bidan desa dan beberapa orang perangkat desa.
Pemerintah Kabupaten Lombok Timur melalui Dinas Sosial akan memberikan Sembako/hadiah berupa 2 kg beras kepada masyarakat yang menerima vaksin, Pemberian hadiah sebagai upaya menarik minat masyarakat agar mau divaksin.
Masyarakat desa Rensing Bat yang belum menerima vaksinasi covid-19, mendengar Informasi tersebut langsung menyerbu kantor desa sebelum kegiatan dimulai pukul 13.00 wita.
"Sesuai pendataan yang telah dilakukan Kepala Wilayah di masing-masing Dusun, Sejumlah 145 orang layak vaksin yang belum menerima vaksin sampai kegiatan ini digelar baik dosis 1 dan 2" Kata kepala Desa Rensing Bat Muhammad Hilmi, SE kepada media desa.
Kegiatan vaksin kali ini berbeda dari sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Lombok Timur melalui Dinas Sosial akan memberikan hadiah bagi masyarakat yang menerima vaksin hari ini berupa 2 kg beras, begitu selesai divaksin kami akan langsung menyerahkan hadiah tersebut, Ungkap Kades.
Dikatakan kades, Vaksinasi mensasar masyarakat umur 6 sampai usia lanjut baik dosis 1, 2 dan 3 akan terus dilakukan sampai masyarakat yang belum divaksin tidak ada lagi untuk mencapai target 100 %.
Sebanyak 34 orang menerima vaksinasi hari ini di kantor Desa, 1 orang untuk dosis 2, dosis 2 sebanyak 31 orang dan dosis 3 sebanyak 1 orang dan pada paginya tim melakukan vaksinasi kepada siswa/i SDN 01 Rensing Bat sebanyak 9 siswa untuk dosis 2 jenis Sinovac, Jelas kades.
Kades yang akrab dipanggil Emi ini berharap kepada masyarakat yang belum menerima vaksin baik dosis 1, 2 dan 3 untuk menyegerakan mengunjungi gerai-gerai vaksin terdekat agar virus covid-19 yang kita takutkan selama ini tidak menyebar luas karena pemberian vaksin merupakan bentuk pertahanan tubuh dari serangan penyakit menular terutama covid-19.