rensingbat.desa.id - Pendamping program Keluarga Harapan (PKH) Kecamatan Sakra Barat bersama Pemerintah Desa Rensing Bat melakukan Sosialisasi kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program keluarga Harapan desa Rensing Bat yang bertempat di Aula Kantor Desa Rensing Bat Rabu, 27/03/2024.
Sosialisasi tersebut di hadiri Penjabat kepala desa Rensing Bat Suhirman, SH, Ketua pendamping PKH kecamatan Sakra Barat, Pendamping lokal PKH desa, Operator SIKS-NG desa, Kawil dan KPM desa Rensing Bat.
Sosialisasi yang dilakukan tersebut bertujuan untuk mendukung upaya percepatan pengentasan kemiskinan yang sejalan dengan tujuan Program Keluarga Harapan (PKH), yaitu memastikan penerima bantuan sosial tepat sasaran, meminimalisir timbulnya kesenjangan sosial dan memberikan pengetahuan serta wawasan agar Keluarga Penerima Manfaat memahami bahwa bantuan tidak bersifat permanen, dan tidak bergantung dengan bantuan sosial semata.
Sosialisasi tersebut juga bertujuan dalam rangka membentuk kelompok di masing-masing dusun guna meminimalisir adanya kesenjangan antara KPM penerima murni dengan yang baru.
Melalui sosialisasi ini di harapakan bagi Keluarga Penerima Manfaat ini nanti bisa mengalami perubahan status ekonominys menjadi sejahtera serta Kelompok Penerima Manfaat yang sudah mandiri memiliki usaha sendiri dalam memenuhi kebutuhan dasarnya dapat graduasi dari Program Keluarga Harapan.
Dalam sosialisasi tersebut, KPM diberikan pengarahan terkait pentingnya menjaga dokumen kependudukan yang merupakan syarat mutlak harus di miliki para KPM dalam proses mencairkan bantuan PKH dan juga sembako
KPM program keluarga harapan desa Rensing bat untuk tahun 2021 sampai 2024 mengalami peningkatan jumlah penerima, dari 54 KPM meningkat secara signifikan ke angka 150 lebih. Ini membuktikan bahwa masyarakat desa Rensing bat masih membutuhkan bantuan serta banyak masyarakat yang tidak layak dari segi ekonomi dalam memenuhi kebutuhan hariannya.
Kepala dusun melalui operator mengusulkan masyarakat yang benar-benar layak dengan melihat komponen pada KPM mulai dari ibu hamil, balita, anak sekolah SD sampai SLTA dan lansia serta disabilitas.
Bantuan yang diterimapun berpariasi sesuai aturan yang ditentukan Kemensos RI. Diharapkan dengan bantuan tersebut masyarakat bisa terbantu dari segi memenuhi kebutuhan pangansehari -harinya.